Cara Jualan di Instagram Biar Laris Manis

Tag: tips instagram menarik

Laris manis
Marketing Strategy

Cara Jualan di Instagram Biar Laris Manis

Cara Jualan di Instagram Biar Laris Manis

  1. Tentukan Segmentasi Pasar
    Untuk menjual produk di Instagram kamu perlu mengenal siapa orang yang akan membeli produk kalian, mulai dari Umur, Gender, Lokasi, Kebiasaan mereka yang cocok dengan produk kamu.
  1. Buat Akun Khusus Bisnis
    Membuat akun khusus yang diperuntukkan untuk menjalankan bisnis. Dengan begitu, usaha akan lebih mudah dikelola dan dilirik masyarakat umum. Adapun syarat utama untuk membuat akun bisnis di Instagram harus terhubung dengan akun Facebook. Setelah itu barulah bisa membuat akun dengan memilih menu Settings – Account – Switch to Business Account.
  1. Buat Konten Menarik
    Berjualan di Instagram yakni membagikan konten menarik baik dalam bentuk foto maupun video tentang produk dan jasa yang dijajakan, anda bisa menggunakan metode soft selling maupun hard selling dalam kontennya.
  1. Memperbanyak Followers
    Untuk menambah daya tarik pembeli, akun Instagram bisnis perlu memiliki banyak follower atau pengikut. Sementara untuk cara menambah follower Instagram itu bisa dilakukan secara bertahap.
  1. Gunakan Hashtag yang Tepat
    Penggunaaan hashtag merupakan hal penting dalam berjualan di Instagram. Usahakan memakai hashtag yang tepat setiap kali menuliskan narasi dalam produk yang diperjualbelikan.
  1. Diskon dan Promo
    Promosi lain yang bisa dilakukan untuk meningkatkan usaha online lewat Instagram yakni memberikan diskon atau promo kepada pembeli.
  1. Jangan Rusak Kepercayaan Pembeli
    Ketika produk yang diminati pembeli, penjual wajib memberikan pelayanan terbaik. Jangan sampai merusak kepercayaan pembeli, karena akan berdampak buruk pada bisnis kamu.

Itulah tips berjualan di Instagram biar laris manis, semoga bermanfaat.

Instagram Menarik
Instagram Feeds Social Media Management

Tips Membuat Feed Instagram Keren & Menarik

Tips Membuat Feed Instagram Keren & Menarik

Branding melalui media sosial Instagram kini semakin banyak diminati & dimanfaatkan untuk bisnis. Instagram memang menjadi platform yang sangat mendukung untuk membuat konten visual menarik. Brand Anda menjadi lebih mudah dikenal melalui feed instagram dan ditemukan mengingat jumlah pengguna IG yang semakin meningkat.

Berikut beberapa cara membuat feed Instagram menarik :

  1. Gunakan Foto profil dan bio yang menarik
    Foto profil dan bio Instagram dapat mencerminkan bisnis Anda. Buatlah bio yang mudah dipahami namun menjelaskan secara detail tentang akun Instagram Anda. Agar dapat memudahkan seseorang ketika ingin membeli produk Ana maka cantumkan kontak pemesanan atau alamat website.
  2. Memiliki tema feed Instagram
    jika akun Instagram memiliki tema khusus tentu saja akan lebih menarik dan membuat pengunjung terus melihat-lihat isi akun Anda. Misalkan jika Kalian menjual kosmetik yang mayoritas penggunanya adalah perempuan Kalian bisa menggunakan tema feed Instagram berwarna pastel. Teknik penjualan seperti ini sudah biasa dilakukan oleh mereka yang sudah mengidentifikasi target market.
  3. Gunakan Gambar dengan warna senada
    Memilih warna yang senada untuk akan membuat tampilan Instagram Kalian lebih rapi dan lebih professional. Warna feed Instagram yang menarik dan selaras akan memanjakan mata para pengunjung Instagram Anda. Dan juga memudahkan pengunjung mengigat brand anda lewat warna yang Anda gunakan secara konsisten
  4. Gunakan Foto Resolusi Tinggi
    Pengguna Instagram sangat menyukai foto yang jernih, tajam, memiliki resolusi tinggi dan mengandung unsur seni photography. Foto yang blur atau pecah akan membuat Instagram Kalian menjadi tidak enak dipandang. dan tentunya dengan foto kualitas tinggi dan estetik dapat menjadi nilai tambah pengunjung untuk membeli produk anda
  5. Membuat Foto Menjadi Beberapa Bagian / Grid
    Membuat foto menjadi beberapa bagian pada feed Instagram merupakan metode yang cukup popular saat ini. Anda bisa membagi 1 foto menjadi 3, 6, atau 9 bagian agar terlihat lebih menarik dan jelas. Agar feed Instagram Anda terlihat lebih bagus secara visual, Anda bisa juga dengan mengupload 3 baris foto yang memiliki tema sama. Saat ini juga banyak yang telah menggunakan 3 baris foto dengan tema yang sama ini untuk menghiasi feed Instagram.

untuk mengatur social media anda agar menarik tentunya membutuhkan proses yang tidak sebentar dan perencanaan yang matang. Jika Anda tidak memiliki waktu untuk mengatur feed Instagram bisnis , Anda bisa mempercayakannya kepada Creat Agency untuk membantu memanage instagram kalian.

Paket Sosial Media Management adalah solusi paling tepat untuk pelaku usaha yang ingin memiliki managemen sosial media secara profesional dan juga Promosi melalui media online seperti Facebook dan Instagram untuk membantu meningkatkan pengunjung ke bisnis online Anda.

Hubungi Kami untuk konsultasi Gratis!